Tak Masuk PSBB, Pelabuhan Ferry Kolaka Tetap Layani Penumpang

  • Share
Doc. Kapal Ferry yang sandar di Pelabuhan Kolaka. Foto by wonuanews. com

Kolaka, – Di tengah Pandemi Covid-19, pelabuhan penyebrangan ferry Kolaka, Sulawesi Tenggara yang melayani rute dari Kolaka, Sulawesi Tenggara menuju Bajoe, Sulawesi Selatan tetap akan melayani penumpang, baik yang tiba maupun yang akan berangkat.

Kepala Kantor Urusan Pelabuhan Kolaka, Hasfar yang dikonfirmasi mengatakan sesuai hasil rapat koordinasi dengan otoritas pelabuhan Bajoe secara daring disepakati penyeberangan ferry Kolaka maupun Bajoe tetap dibuka setiap hari.

Menurutnya kapal yang beroperasi tetap akan melayani penumpang dan logistik karena terkait Peraturan Menteri nomor 25 tahun 2020 bahwa penyeberangan Kolaka dan Bajoe tidak masuk dalam kategori Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

“Pelayanan penumpang dan logistik tetap akan dilakukan karena Penyeberangan Kolaka dan Bajoe tidak masuk dalam kategori PSBB,” paparnya melalui pesan
whatsapp. (24/4)

Meski demikian kata Hasfar bagi calon penumpang baik yang akan berangkat ke Bajoe dan sebaliknya yang memiliki kartu tanda penduduk Makassar tidak akan dilayani untuk mencegah penyebaran virus corona.

Lanjutnya bagi penumpang yang sudah berada di atas kapal ferry, tetap menjaga jarak aman dan petugas wajib mengimbau semua penumpang dan kru kapal agar mencuci tangan serta menggunakan masker.

“Prosedur pencegahan Covid-19 tetap dilakukan baik kepada penumpang maupun kru kapal guna mencegah penyebaran virus corona,” tutup Hasfar. (wis)

>
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *