Kelurahan Balandete kembali vaksin 100 warga

  • Share
Vaksinasi di Kelurahan Balandete, Kecamatan Kolaka, Sulawesi Tenggara

Kolaka, Wonuanews  – Kelurahan Balandete, Kecamatan Kolaka, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara kembali melaksanakan vaksin di aula kantor itu dengan melibatkan tenaga vaksinator dari Puskesmas setempat.

Lurah Balandete, Andy Yusrizal yang dikonfirmasi menjelaskan saat ini pihaknya bersama Puskesmas Kolaka memberikan vaksin 100 warga masyarakat umum dan pelajar baik dosis satu maupun dosis dua.

“Untuk masyarakat umum yang menerima dosis satu sebanyak 36 orang vaksin pfiser dan 44 orang dosis dua,” katanya.

Selain itu kata dia warga lansia juga ikut di vaksin sebanyak tujuh orang penerima dosis satu dan empat orang penerima dosis dua bahkan satu warga berasal dari Makassar sulsel.

“Begitu juga dengan pelajar sebanyak sembilan orang merupakan warga yang berrdomisili di Kelurahan Balandete,” ungkapnya.

Langkah ini dilakukan lanjut Andy guna percepatan vaksinasi di wilayah Kecamatan Kolaka serta peningkatan kekebalan kelompaok bagi masyarakat sekitar dalam memutus mata rantai penyeberan virus COVID-19.

Andy juga mengimbau kepada warga masyarakat khususnya Kelurahan Balandete untuk tetap taat melaksanakan protokol kesehatan sehingga bisa terhindar dari virus korona.

“Semoga pandemi ini segera berakhir dan kegiatan masyarakat bisa kembali normal,” jelas Andy.

Reporter: Darwis Sarkani

>
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *