Pomalaa Juara Umum MTQ Tingkat Kabupaten Kolaka

  • Share
Penyerahan piala Juara Umum MTQ Tingkat Kab. Kolaka oleh Bupati Kolaka, Ahmad Safei kepada Camat Pomalaa, Mirdhan Athar

KOLAKA, WN – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-46 tingkat Kabupaten Kolaka resmi ditutup pada Jumat malam (18/2) malam. Dalam Festival keagamaan Islam Indonesia yang diadakan di Kecamatan Baula selama kurang lebih satu pekan itu, Kecamatan Pomalaa berhasil menjadi juara umum.

Bupati Kolaka, Ahmad Safei, menutup kegiatan tersebut secara resmi. Turut hadir pada kegiatan itu, Wakil Bupati Kolaka, Muhammad Jayadin, serta sejumlah forum komunikasi pimpinan daerah Kolaka.

Bupati Kolaka, Ahmad Safei menyampaikan rasa syukurnya karena pelaksanaan MTQ tahun ini dapat dilaksanakan secara langsung dengan menerapkan protokol kesehatan meski masih dalam masa pandemi.

Safei mengingatkan bahwa Covid-19 ini masih ada dan terus bermutasi, sehingga tetap harus diwaspadai.

“Sampai saat ini cara mengatasinya yang paling efektif adalah dengan cara melindungi diri kita dengan vaksin serta memakai masker dan menjaga imun tubuh,” katanya.

Dia juga menyampaikan MTQ selain sebagai ajang seleksi prestasi untuk mewakili Kabupaten Kolaka ditingkat selanjutnya, MTQ juga adalah salah satu siar agama Islam.

“Untuk menyukseskan penyelenggaraan ini utamanya para camat sebagai perwakilan peserta, ini jangan diangggap hal biasa, sehingga terkesan asal ikut saja. Akan tetapi seharusnya malu jika namanya tidak disebut dalam pengumuman lomba,” terangnya.

Dia juga menyampaikan terima kasih kepada panitia, dewan hakim, dewan juri, official peserta, serta kepada pemerintah dan masyarakat Kecamatan Baula yang terlibat dalam menyukseskan MTQ tahun ini. (*)

>
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *