Polisi Buru Youtuber Ferdian Paleka karena Prank Sembako Sampah ke Waria

  • Share
Youtuber Ferdian Paleka
Youtuber Ferdian Paleka

Bandung, – Tim penyidik Polda Jawa Barat memburu Youtuber Ferdian Paleka dan rekannya, karena melakukan prank video kepada sejumlah waria dengan memberikan bantuan berisikan sampah pada Kamis, 30 April 2020 lalu.

Dalam video berdurasi tiga menit lebih itu, Ferdian bersama rekannya menggunakan kendaraan sedan. Dalam video Ferdian terlihat memasukan sampah ke dus yang akan dijadikan prank, kemudian menyusuri jalan dan memberikannya kepada beberapa waria di pinggiran jalan.

Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat, Kombes Erlangga Saptono menjelaskan para korban sudah melakukan laporan ke Mapolrestabes Bandung.

“Korban prank sudah melaporkan ke Polrestabes, nah ini masih dilakukan pencarian kepada terduga tersangka. Dari penyidik masih melakukan pencarian,” ujar Saptono, (4/5).

Mereka yang merasa dilecehkan, meminta aparat hukum memproses secara hukum apa yang dilakukan Ferdian.

“Saya minta kepada aparat setempat agar pelaku dihukum setimpal dengan kelakuannya,” kata salah satu korban.

Sejumlah warga juga mendatangi kediaman Ferdian Paleka di kawasan Kavling Bojong Koneng Indah, Kecamatan Baleendah. Namun yang bersangkutan tidak ada di rumahnya.

Hingga kini, polisi kini masih melakukan pencarian kepada Youtuber Ferdian Paleka dan rekannya. (*)

>
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *