Gerindra Sultra serahkan sejumlah bantuan untuk masjid dan panti di Kolaka

  • Share
Penyerahan bantuan ke panti asuhan Purna Karya desa Watalara

KOLAKA, WONUANEWS – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Sulawesi Tenggara (Sultra) menyerahkan bantuan untuk sejumlah masjid dan panti asuhan yang ada di Kabupaten Kolaka.

Bantuan berupa uang tunai tersebut disampaikan langsung oleh Ketua DPD Gerindra Sultra, Andi Ady Aksar kepada pengurus masjid dan panti dan juga disaksiskan oleh sejumlah pengurus DPD Partai Gerindra Sultra dan DPC Partai Gerindra Kolaka pada (23/4).

Masjid yang mendapat bantuan tersebut yaitu Masjid At.Taqwa desa Ulukonaweha,  Kecamatan Samaturu sebesar Rp50 juta.

Mesjid At,takwa desa Ulukonaweha kec Samaturu yang mendapat bantuan dari DPD Gerindra Sultra

Sementara panti Asuhan Hidayatullah dan panti Asuhan Purnakarya di desa Watalara, Kecamatan Baula mendapat bantuan uang tunai Rp10 juta.

Bantuan atau sumbangan tersebut kata Andi Ady Aksar diharapkan bisa membantu untuk kelancaran pembangunan mesjid dan juga bisa bermanfaat untuk para warga panti.

“Semoga bisa bermanfaat dan juga bisa membantu kelancaraan pembangunan masjid, dan tentunya juga bisa digunakan untuk operasional panti,” terangnya.

Atas bantuan tersebut para pengurus masjid dan panti menyampaikan terima kasihnya kepada Ketua DPD Gerindra Sultra, Andi Ady Aksar. (sul)

>
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *